JIKA KAMU MENGIDAP HIPERTENSI JANGAN COBA-COBA MAKANAN INI !


Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan penyakit mematikan yang umum ditemukan di masyarakat. Kondisi ini disebabkan oleh kerja jantung yang berlebihan memompa darah ke seluruh tubuh.

Hipertensi adalah salah satu resiko utama penyebab stroke, serangan jantung, gagal jantung kronis, dan aneurisma arterial. Tentu ini menjadi momok bagi orang-orang yang memiliki resiko mengidap hipertensi.


Sebelum saya menjelaskan pantangan makanan penderita hipertensi, mari kita simak APA PENYEBAB HIPERTENSI ?

PENYEBAB HIPERTENSI

Berdasarkan penyebabnya hipertensi dibedakan menjadi 2, yaitu hipertensi primer dan hipertensi sekunder. Terdapat ± 90% kasus hipertensi merupakan hipertensi primer yang belum diketahui secara pasti penyebabnya. Sedangkan hipertensi sekunder adalah hipertensi yang diakibatkan oleh penyakit lain.

Beberapa faktor seperti pola makan, obesitas atau kegemukan, gaya hidup yang tidak aktif, garam dalam makanan, minuman beralkohol dan stress, dapat memicu terjadinya hipertensi. Stress cenderung menyebabkan kenaikan tekanan darah untuk sementara waktu. Apabila stress telah berlalu maka tekanan darah akan kembali normal.

JIKA KAMU MENGIDAP HIPERTENSI JANGAN COBA-COBA MAKANAN INI !

Makanan sering dijadikan peringatan bagi mereka yang mengidap hipertensi. Berikut beberapa makanan yang dianggap dapat memperburuk kondisi pengidap hipertensi:

Makanan yang mengandung garam tinggi
Selain dapat merusak pembuluh darah dan arteri dalam jantung, garam juga dapat mengganggu fungsi ginjal. Sekitar 5-10% penderita hipertensi disebabkan oleh penyakit ginjal. Maka dari itu mengkonsumsi garam berlebih sangat dilarang bagi penderita hipertensi. Disarankan mengkonsumsi garam tidak lebih dari 1500 miligram per hari.

Lemak Jenuh
Makanan tinggi lemak jenuh dapat meningkatkan kandungan LDL atau kolesterol jahat. Beberapa makanan seperti kulit ayam, daging merah, mentega, dan susu tinggi lemak adalah musuh utama penderita hipertensi.

Minuman berkafein
Kafein merupakan zat yang mampu meningkatkan tekanan darah. Penderita hipertensi sebaiknya membatasi atau bahkan berhenti mengkonsumsi kopi dan teh.

Itulah beberapa makanan yang merupakam pantangan bagi para penderita hipertensi. Semoga bermanfaat !



Posted By: Q-ZAED

0 Response to "JIKA KAMU MENGIDAP HIPERTENSI JANGAN COBA-COBA MAKANAN INI !"